KBRN, Samarinda : Tahukah Anda, warna pada sebuah jas almamater ternyata memiliki makna dan arti yang berbeda-beda. Di Indonesia ada beragam warna almamater dengan rumpun-rumpun warna serupa.
Dikutip dari laman kompas.com, berikut arti dibalik warna-warna jas almamater kampus di Indonesia :
Jas almamater warna kuning
Warna kuning merupakan warna cerah layaknya matahari terbit, yang mampu memancarkan keceriaan, kehangatan, dan semangat baru layaknya matahari.
Jas almamater warna biru tua
Warna biru tua merupakan warna yang paling banyak digunakan untuk almamater perguruan tinggi di Indonesia. Warna biru tua mampu melambangkan kehormatan kepercayaan diri, stabilitas, dan persatuan.
Jas almamater warna merah
Dalam psikologi, warna ini mampu memberikan gairah dan keberanian untuk beraksi atau melakukan tindakan serta kegembiraan.
Jas almamater warna hijau
Warna hijau melambangkan pertumbuhan, harmoni, kesegaran dan kesuburan. Secara emosional, warna hijau dapat memberikan rasa nyaman dan aman.
Jas almamater warna biru muda
Warna biru muda dikenal mampu menerangkan pikiran dan meningkatkan konsentrasi ini juga melambangkan ketenangan, kepercayaan, kesetiaan, kebenaran dan kebijaksanaan.
Jas almamater warna cokelat muda
Warna cokelat muda melambangkan kestabilan dan keseimbangan. Warna ini juga dapat menampakkan keseriusan, tanggung jawab dan kemandirian.
0 Komentar