KBRN, Meulaboh : Pimpinan Daerah Al-Jam'iyatul Washliyah Kabupaten Aceh Barat melaksanakan Grand Opening Sekretariat yang beralamat di Pesantren ZUDI Ujong Tanjong Meureubo Kabupaten Aceh Barat Provinsi Aceh.
Grand opening ini dibuka langsung oleh Dr.Ridwan Nurdin, MCL selaku Ketua PW Al-Washliyah Aceh.
"kita harus terus berdenyut dan nilai semangat membangun harus selalu kita upayakan, semoga cita-cita kejayaan dapat kita nikmati bersama-sama nantinya" kata Dr.Ridwan Nurdin, MCL pada acara Grand Opening Sekretariat, Meulaboh senin (29/11/2021).
Sementara itu Drs. Anshari Hamzah selaku Ketua PD Al-Washliyah Aceh Barat didampingi juga oleh Desi Jumaidir, S.Pd.,M.Si selaku Sekretaris PD Al-Washliyah Aceh Barat berharap kepada pengurus agar terus Istiqomah dalam memajukan Kewashliyahan di Bumi Teuku Umar ini.
“Washliyah pernah berjaya pada zaman dulu semoga kejayaan ini yang menjadi harapan ummat dapat kita raih kembali"tuturnya.
0 Komentar