KBRN, Minut : Anggota Kodim 1310/Bitung Sertu Doni Tawera, Babinsa Koramil 1310-03/Likupang, dapat kadow spesial di Hari Bhayangkara ke 76.
Penghargaan diberikan langsung oleh Bupati Minut Joune Ganda, S.E.usai pelaksanaan Upacara di Mapolresta Minut, Selasa (5/7/2022).
" Ini bentuk penghargaan bagi TNI yang terus bersinergi dengan Polri dan Pemerintah dalam penangganan Vaksinasi," Sebut Kapolres Bambang Yudi Wibowo SIK.
Dari tempat terpisah, Dandim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Efriandi, M.Han., mengatakan, peran Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan tenaga kesehatan bekerja sama dengan pemerintah desa, sangat membantu dalam penanganan Vaksinasi Covid-19.
" Pemberian penghargaan ini adalah wujud kepedulian dan perhatian pimpinan kepada jajaran di bawah dalam penanganan pandemi. Harapannya dengan pemberian penghargaan ini bisa menambah semangat dan dedikasi dalam penanganan vaksinasi Covid-19," Sebut Dandim.
(Day)
0 Komentar