KBRN, Aceh Utara : Satlantas Polres Aceh Utara mengajak siswa-siswi di SMAN 1 Cot Girek Kecamatan, Cot Girek, Aceh Utara, untuk menjadi pelopor dalam tertib berlalu lintas dalam rangka menekan angka kecelakaan sehingga terwujudnya " Aceh Zero Accident" di wilayah Aceh Utara.
Ajakan tersebut disampaikan Kasat lantas Polres Aceh Utara Iptu Adek Taufik saat menjadi pembina upacara di sekolah setempat dalam rangka ‘Police Go to School’ (polisi masuk sekolah) Senin (1/3/2021).
Kapolres Aceh Utara AKBP Tri Hadiyanto melalui kasat lantas Iptu Adek Taufik menyebutkan, pihaknya turun ke sekolah-sekolah di wilayah hukum polres Aceh utara untuk memberikan pesan edukatif kepada siswa-siswi agar tertib lalu lintas.
“Salain itu kami juga menghimbau kepada siswa-siswi untuk selalu menggunakan helm saat mengendarai berkendaraan baik depan dan belakang serta tidak dibenarkan menggunakan knalpot blong,”terang Iptu Adek, Senin (1/3/2021).
Dalam kesempatan itu, Pihaknya mengajak seluruh siswa-siswi untuk tetap mematuhi protocol kesehatan, diantaranya menggunakan masker saat beraktifitas diluar dirumah termasuk sekolah.
“Kita berharap dengan adanya sosialisasi dapat bermanfaat bagi para santriwan/wati, dan kegiatan ini selain di sekolah juga turun ke pesantren, untuk memberikan edukasi tertib berlalu lintas,”pungkasnya.
0 Komentar