KBRN, Baubau : Pencanangan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) di Kota Baubau dimulai terhitung 21 Mei hingga 21 Juni 2022 mendatang.
Sebanyak 33.365 anak usia 9 bulan hingga 12 tahun di Kota Baubau akan menjadi target imunisasi lengkap sebagai mana terget pemerintah pusat Indonesia bebas dari Polio tahun 2023 dan secara global bebas Polio tahun 2026.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Baubau Sitti Munawar menyebutkan dengan vaksinasi tersebut seluruh anak di Baubau diharapakan dapat terleminasi dari penyakit Rubella, polio dan campak.
“Tujuannya sebenarnya untuk meningkatkan pemahaman masyarakat akan pentingnya BIAN dalam rangka target eliminasi Campak-Rubella, Sasaran Baubau ada 33.365 Anak,”tutur Munawar.Sabtu,(21/5/2022).
Pemerintah kota Baubau menargetkan selama 1 bulan kedepan paling minimal 80 persen dari sasaran tuntas vaksinasi anak.
Target cakupan pemberian imunisasi tambahan campah -rubella yaitu minimal 95 % dari keseluruhan sasaran dan merata di seluruh desa/kelurahan.
Sementara target imunisasi kejar yaitu minimal 80 % dari seluruh anak yang tidak atau belum lengkap imunisasi IPV nya, OPV nya dan terakhir DPT-HB - HIB nya.
Seluruh orang tua proaktiv membawa anak-anaknya ke fasilitas kesehatan terdekat atau Posyandu guna menekan penyebaran campak, polio, pertusis, rubela, difteri, hepatitis B, pneumonia dan meningitis.
Seluruh elemen mulai dari TNI/Polri, PKK hingga pemerintah kelurahan bakal bergotong royong mensosialisasikan dan menuntaskan vaksinasi anak selama bulan pencanangan.
0 Komentar