KBRN,Ende : Sejumlah personel gabungan dari berbagai unsur mengikuti apel kesiapsiagaan penanggulangan bencana dampak La Nina di Kabupaten Ende Tahun 2022. Apel gelar Pasukan berlangsung di lapangan Pancasila Ende Sabtu ,(22/01/2022)Pasukan gabungan tersebut terdiri dari jajaran TNI-Polri, Satuan Polisi Pamong Praja,Dinas Sosial (Tagana) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ende
Apel tersebut diikuti seluruh personil yang siap terjun kelokasi bencana. Dandim 1602 Ende Letkol Inf. Nelson Paido Makmur Selaku Ketua Satgas Penanggulangan Bencana di Kabupaten Ende mengatakan hari ini seijin bupati Ende untuk memimpin dalam pelaksanan penanggulangan Bencana dan hari ini tim Gabungan telah mendata sebanyak 11 titik lokaksi bencana yang tentunya data tersebut masih terus bertambah sehingga untuk kegiatan hari ini pihaknya sudah membagi beberapa personil untuk meninjau dan membantu wilayah wilayah yang terkena dampak yang terhitung dari tanggal 7 januari sampai tanggal 19 januari 2022 .
Dandim 1602 Ende menjelaskan Kehadiran Personi atau Tim gabungan berupaya membantu masyarakat yang terdampak bencana baik dalam bentuk bantuan, Fisik maupun bahan makanan sesuai dengan kondisi yang ada dilapangan.
Ditanya bencana yang terjadi dikabupaten Ende apakah sudah dinaikan menjadi bencana Nasional, Dandim 1602 Ende mengatakan terkait hal itu masih dalam proses untuk menaikan menjadi bencana Nasional ataupun bencana Daerah , tinggal kita lihat eskalasi ataupun tingkat, dampak itu berat atau tidak ,Namun pihaknya berupaya semaksimal mungkin masyarakat masyarakat yang terdampak bencana alam kita bantu,”ungkap Dandim 1602 Ende
Kabupaten Ende merupakan wilayah yang rawan akan bencana. Potensi bencana di Kabupaten Ende sangat beragam, mulai dari bencana gempa bumi,, tanah longsor, dan banjir, dan kerawanan bencana akan bertambah seiring dengan masuknya musim penghujan di kabupaten Ende yang berpotensi menimbulkan bencana seperti tanah longsor dan banjir di sejumlah titik di wilayah termasuk juga Abrasi yang menimpah pemukiman warga pesisir.potensi bencana itu, pemerintah harus siap siaga dalam mengantisipasi segala kemungkinan yang akan terjadi dab Apel gelar pasukan sebagai bentuk kesiapsiagaan personil lintas Sektor ,TNI-Polri,Satpol.PP. Tagana,BPBD, untuk membantu penanggulangan Serta koordinasi baik antar stakeholder dan masyarakat di wilayah yang terkena dampak kemudian tim gabungan akan terjun kesejumlah titik bencana untuk membantu masyarakat .
0 Komentar